Mas Guntur Laupe dan Raja Gowa Jumpa di Mapolda Sulsel

ZONATIMES.COM, Makassar –  Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe menerima kunjungan silaturahim Ketua Lembaga Adat Kabupaten Gowa yang juga merupakan Raja Gowa ke- 38 Andi Kumala Ijo beserta Pemaisuri, dan seluruh perangkat kerajaan Gowa, di Ruang Pimpinan Mapolda, Makassar, Selasa, 29 Oktober 2019.

Selain bersilaturahim, Andi Kumala Ijo juga mengundang secara khusus Kapolda Sulsel untuk menghadiri acara ‘Maudu Lompoa di Gowa’ sekaligus memperingati masuknya Islam di Gowa, yang akan dilaksanakan 09 November 2019 mendatang.

Saat menerima rombongan Lembaga adat Kerajaan Gowa, Kapolda Sulsel didampingi Kabid Humas Polda Sulsel dan Dir Binmas Polda Sulsel. Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sulsel juga menegaskan semua pihak untuk melestarikan adat budaya kerajaan Gowa

“Jangan sampai nama kerajaa Gowa tinggal sejarah saja, kita disini masih ada, untuk menjaga warisan, tidak ada alasan punah, masyarakat luar selalu ingin berkunjung ke Gowa menyaksikan warisan bersejarah Kerajaan Gowa,” kata Kapolda Sulsel.

Selain itu, Kapolda juga meminta kepada Raja Gowa ke 38 sebagai ketua lembaga adat kerajaan Gowa beserta seluruh perangkat kerajaannya untuk bersama-sama menjaga keamanan dan suasana kondusif Kabupaten Gowa pada Pilkada 2020.

“Saat Pilkada nanti mari kawal demokrasi, suara terbanyak itulah yang dipilih, mari amankan daerah masing-masing, secara swakarsa, jangan saling bertikai,” harap Guntur.

Leave a Comment