Quote Motivasi: Pemberi Semangat Hidup dan Contohnya

ZONATIMES.COM – Quote Motivasi: Pemberi Semangat Hidup dan Contohnya.

Setiap manusia yang hidup di muka bumi ini tentunya tidak pernah terlepas dengan segala perkara, gejolak, dan dinamika-dinamika kehidupan yang berbeda dan silih berganti. Dalam saat-saat tertentu pasti kita pernah merasa sudah berada di ujung dari segala usaha dan dekat dengan putus asa. Saat itulah kata-kata motivasi menjadi salah satu penguat, dorongan dan penopang semangat bagi tidak sedikit dari kita untuk kembali bangkit dan bergerak maju.

Kata-kata motivasi atau sering disebut quote maupun kata-kata bijak adalah serangkaian kata yang memiliki makna mendalam, memberikan asupan semangat sekaligus sebagai inspirasi bagi banyak orang.

Di dalam artikel ini akan membahas mengenai ragam quote motivasi yang diharap dapat memberikan semangat dan pacuan untuk kita semua supaya bisa kembali menemukan tujuan dan harapan hidup yang sesaat pernah padam. Dengan membaca beberapa quote motivasi diharapkan hal ini dapat menjai pencerah bagi banyak dari kita untuk bisa melanjutkan kehidupan kedepannya dengan semangat baru.

Sebelum Lebih Jauh, Apa itu Quote Motivasi?

Quote motivasi, kata-kata inspirasi, kata-kata bijak adalah ungkapan atau kalimat yang didalamnya terkandung pesan positif, realistis, inspiratif yang bertujuan untuk memotivasi seseorang agar dapat mencapai angan, harapan atau tujuan yang diinginkan.

Kata-kata ini biasanya datang atau dikutip dari tokoh atau publik figur terkenal, penulis, pemimpin, atau orang-orang berpengalaman yang memiliki banyak cerita hebat di masa-masa susah atau krisis yang berhasil mereka hadapi. Dari quote motivasi sendiri dampaknya bukan main lagi karena dapat menciptakan energi atau aura positif, mengubah pola pikir yang semula negatif menjadi positif, serta mendorong individu untuk menjadi lebih baik kedepannya dengan semangat baru.

Baca juga: Film Paling Ampuh Untuk Motivasi Belajar Ngoding

Mengapa Kita Butuh Quote Motivasi?

Ada beberapa keuntungan positif yang didapat apabila kita senantiasa menghibur diri kita dengan kata-kata atau quote motivasi di saat-saat sulit. Keuntungan ini sendiri mencakup berbagai aspek seperti:

1. Mengatasi Rasa Putus Asa

Dalam masa-masa sulit, tidak jarang kita merasa kehilangan arah, kendali dan tujuan. Perasaan “kenapa aku gagal lagi”, “mengapa begitu susah” atau  “mengapa hidupku seperti ini” adalah ucapan-ucapan yang hadir ketika keadaan sedang bermain-main atau dengan kata lain ketika sedang diuji dengan takdir. Dalam situasi yang tidak jernih ini, kata-kata bijak atau quote motivasi dapat membantu untuk mendongkrak harapan-harapan dan tujuan yang pernah sirna.

Tidak hanya itu, di saat segalanya terlihat tidak mungkin untuk terjadi, kata-kata atau quote motivasi dapat memberikan petuah dari para tokoh-tokoh terkemuka yang mungkin akan terasa lebih relate dan mulai timbul semangat seperti “beliau saja bisa, kenapa aku nggak”. Oleh karena itu, salah satu manfaat quote atau kata-kata motivasi adalah untuk menangani rasa putus asa yang mendalam dan berlarut-larut.

2. Meningkatkan Produktivitas

Bagaimana bisa rangkaian kata-kata dapat menyokong semangat seseorang? Buktinya hal ini bukanlah hal mustahil karena berdasarkan beberapa penelitian, apabila semangat kita terangkat, hal ini dapat mengakibatkan produktivitas pun meningkat. Quote motivasi dapat memotivasi kita untuk tetap fokus dan bersemangat dalam mencapai target dan tujuan yang telah ditetapkan.

3. Mengatasi Ketakutan

Tidak sedikit dari kita memiliki rasa takut akan sebuah kegagalan. Seakan-akan kegagalan adalah akhir dari segalanya, hal ini adalah salah satu pola fikir yang salah karena justru kegagalan adalah proses menuju sebuah kesuksesan dan sebuah pembelajaran serta refleksi untuk diri sendiri agar di kesempatan selanjutnya dapat lebih matang dalam mempersipakn sesuatu. Quote adalah salah satu medium bagi mereka-mereka yang merasa takut akan kegagalan untuk lebih berani mengambil kesempatan serta untuk memulai sesuatu yang baru.

4. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Dari kata-kata bijak dan kata-kata positif, kita dapat menyerap dan mengklaim energi-energi positif yang terletak di setiap kekuatan huruf tersebut. Bagaikan sebuah asupan untuk meningkatkan kepercayaan diri kita agar semakin yakin dengan keputusan maupun langkah yang akan dimabil kedepannya.

Baca juga: Cara Mengatasi Writer’s Block

Berikut beberapa contoh quote dan kata-kata motivasi dari para pahlawan, kata-kata mengenai kehidupan dan kata-kata penyemangat berbahasa inggris.

Quote dari Pahlawan dan Tokoh publik

“Bermimpilah setinggi langit, jika engkau jatuh, engkau akan jatuh di antara bintang-bintang” – Ir Soekarno

“Jika kamu tidak sanggup menahan lelahnya belajar, maka kamu harus sanggup menahan perihnya kebdohoan” -Imam Syafi’i

“Barang siapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam” -Ir. Soekarno

“Ketika seseorang menghina kamu, itu adalah sebuah pujian bahwa selama ini mereka menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan kamu, bahkan ketika kamu tidak memikirkan mereka” -B.J. Habibie

“Jangan pernah menyerah jika kamu masih ingin mencoba. Jangan biarkan penyesalan datang karena kamu selangkah lagi untuk menang” – Raden Ajeng Kartini

“Keberhasilan bukan dinilai dari apa yang kita mulai, melainkan dari apa yang kita selesaikan” -Raden Inten

Quote Berbahasa inggris

“Don’t compare yourself to others. There’s no comparison between the sun and the moon. They shine when it’s their time”

“It’s just a bad day, not a bad life”

“Be focused on watering your grass that you don’t have time to check if someone else’s is greener”

“Do something today that your future self will thank you for”

“Don’t be jealous of people, be inspired”

“Dear me, I know you are scared, but you can handle this”

Quote tentang Kehidupan

“Kebahagiaan bukan tentang memiliki segala yang kita inginkan, tapi menghargai apa yang kita punya saat ini”

“Dewasa bukan tentang usia, tapi tentang sikap. Semua orang bis atua, tapi belum tentu bisa dewasa. Belajarlah dari setiap kesalahan, bukan malah lari dari kesalahan”

“Semangat! Tidak ada hidup tanpa masalah, dan tidak ada perjuangan tanpa rasa lelah”

“Tidak semua usaha itu dipermudah, tapi semua yang berusaha pasti akan berubah”

“Gagal 7 kali, bangkit 8 kali!!!”

“Ketika kamu bermalas-malasan, ingatlah bahwa orang lain sudah satu langkah di depanmu”

“Bangun pagi dengan banyak pekerjaan numpul lebih baik daripada bangun pagi tapi nggak tau mau ngapain”

“Kalau dunia nggak baik ke kamu, kamu harus tetap baik ke dirimu sendiri”

“Hanya karena terlambat bukan berarti kita gagal. Bukan berhasil di satu hal bukan berarti kita gagal di semua hal”

“Diatas langit masih ada langit, dibawah langit juga masih ada langit. Bersyukurlah”