Sekolah Tatap Muka Dibuka Juli 2021 Jika Vaksin Guru Selesai

ZONATIMES.COM, JAKARTA – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim menyampaikan rencana sekolah tatap muka dimulai Juli 2021. Sekolah tatap muka akan dibuka apabila vaksinasi Covid-19 bagi guru selesai.

Adapun untuk vaksinasi Covid-19 bagi tenaga pendidikan ditergetkan selesai Juni 2021.

Vaksinasi untuk tenaga pendidikan diprioritaskan bagi guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Luar Biasa (SLB), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), serta perguruan tinggi.

Sasaran vaksinasi Covid-19 bagi tenaga pendidikan adalah 5,5 juta orang. Jumlah tersebut termasuk tenaga pendidik dibawah naungan Kementerian Agama dan swasta.

Kendati rencana sekolah tatap muka dimulai Juli 2021, namun tidak 100 persen belajar tatap muka di sekolah.

Dilansir Zonatimes.com dari Kompas.com, sekolah tatap muka paling tidak hanya dilakukan setidaknya 2 sampai 3 kali dalam seminggu.

“Kita ini harus bisa melatih kebiasaan baru, proses belajar tatap muka di sekolah dengan protokol kesehatan yang baik,” kata Nadiem.