ZONATIMES.COM, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah bakal melangsungkan pelantikan 11 kepala daerah terpilih 2021 pada Jumat 26 Fabruari 2021.
Pelantikan kepala daerah terpilih ini rencananya dilangsung di Kantor Gubernur Sulsel. Hanya akan dihadiri 25 orang.
Dilansir dari Inews.id, Nurdin Abdullah menjelaskan pelantikan hanya akan dihadiri kepala daerah dan wakilnya serta ketua TP-PKK.
Selain yang hadir langsung, pelantikan juga bisa disaksikan secara virtual. “Tapi ada virtual juga yang di daerah masing-masing. Yang ke sini hanya bupati dan wakil bupati beserta seluruh ketua tim penggerak PKK,” kata Nurdin.
Pelaksanaan pelantikan 11 kepala daerah ini sudah disetujui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Adapun 11 kepala daerahnya akan dilantik adalah Kabupaten Gowa, Kabupaten Maros, dan Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep).
Kabupaten Barru, Kabupaten Soppeng, Kabupaten Toraja, Kabupaten Luwu Utara, Kabupaten Luwu Timur, Kabupaten Bulukumba, Kabupaten Selayar dan Kota Makassar.
Sementara itu, Bupati dan Wakil Bupati Torja Utara baru akan dilantik Maret 2021 mendatang. Alasannya, masa tugas bupati sebelumnya sampai pada waktu tersebut.