ZONATOMES.COM – Pemerintah Uno Emirat Arab (UEA) akan memberikan sanksi bagi warga yang tidak mau divaksin Covid-19. Sanksinya adalah membatasi pergerakan setiap warga yang tidak mau divaksin.
Sejauh ini, neraga dengan total 9 juta penduduk ini sudah 65 % warganya sudah divaksin.
UEA menjadi salah atu negara dengan vaksinasi Covid-19 paling cepat di antara negara lainnya di dunia.
Seperti diberitakan Reuters, juru bicara Otoritas Penanganan Bencana Darurat dan Krisis (NCEMA) Saif Al Dhaheri menjelaskan alasan pemberlakukan sanksi bagi warga yang tidak mau divaksin.
Katanya, langkah ini dilakukan dengan pertimbangan untuk membatasi gerakan warga yang tak divaksin seperti melarang masuk ke berbagai tempat dan menerima sejumlah jasa.
UEA turut menegaskan kewajiban memakai masker dan jaga jarak masih berlaku.
Untuk diketahui, UEA mencatatkan 500.860 kasus infeksi virus corona. Kemudian, 1.559 kasus diantaranya meninggal dunia.