BMKG Keluarkan Peringatan Dini Siaga-Waspada Banjir untuk 24 Kabupaten di Sulsel

ZONATIMES.COM, MAKASSAR- BMKG Wilayah IV Makassar mengeluarkan peringatan dini siaga-waspada banjir untuk 24 kabupaten di Sulsel.

Berdasarkan keterangan resmi BMKG Minggu (21/2), Sulsel akan dilanda hujan lebat yang diperkirakan terjadi pada 22-23 Februari 2021.

Dari peringatan dini siaga bencana di waktu tersebut, hujan lebat diperkirakan bisa berdampak banjir bandang.

Setidaknya ada 17 wilayah yang berstatus siaga, yakni Kabupaten Luwu Utara, Luwu Timur, Toraja Utara, Tana Toraja, Barru, Soppeng, Sidenreng, Wajo, Jeneponto, Gowa, Maros, Pangkajene dan Kepulauan, Bone, Takalar, Kota Palopo, Kota Parepare, dan Kota Makassar.

Sementara 7 wilayah lainnya berstatus waspada banjir bandang. Wilayah tersebut yakni Kabupaten Pinrang, Enrekang, Sidenreng Rappang, Wajo, Bantaeng, Bulukumba, dan Sinjai.

Demikian peringatan dini banjir bandang untuk 24 kabupaten/kota di Sulsel. Peringatan banjir Sulsel berlaku dua hari yakni 22-23 Februari 2021 Pukul 07 WIB.