Aplikasi Pengganti Whatsapp Untuk Kamu Yang Khawatir Masalah Privasi!

Akhir-akhir ini, aplikasi merger Facebook dan WhatsApp menjadi pembicaraan hangat setelah dulu sempat membuat ramai. Hal ini disebabkan adanya pertanyaan yang mempertanyakan tujuan WhatsApp meberlakukan kebijakan privasi yang baru. Kabar ini membuat WhatsApp menjadi aplikasi yang tidak aman lagi, kemudian muncul berita terbaru tentang aplikasi pengganti WhatsApp.

Alasan yang menyebabkan WhatsApp dinilai tidak aman lagi dikarenakan WhatsApp akan membagikan data pengguna dengan Facebook. Selain itu, terdapat pula perubahan terkait dengan pemrosesan data pengguna dan komunikasi dengan pemilik akun bisnis. Kabar ini kemudian memyebabkan adanya aksi dari para pengguna WhatsApp yang mulai uninstall atau menghapus WhatsApp demi menyelamatkan privasi yang mereka miliki.

5 Aplikasi Pengganti Whatsapp Ini Dijamin Keamanannya

Meskipun sudah memiliki jumlah pengguna yang sangat banyak, namun kabar yang sudah dijelaskan diatas membuat WhatsApp tidak lagi menjadi aplikasi perpesanan yang aman lagi. Bagi kamu yang tidak setuju dengan persyaratan terbaru dari WhatsApp, berikut ini beberapa aplikasi perpesanan yang bisa kamu gunakan dan terjamin keamanannya.

  • Line

Sama dengan WhatsApp, Line menjadi aplikasi perpesanan yang bisa digunakan pada perangkat Smartphone dan PC. Fitur yang ditawarkan oleh aplikasi ini juga sama, sehingga tidak akan membuat pengguna baru bingung. Beberapa fitur menarik juga selalu dikembangkan oleh Line seperti fitur video call hingga 200 orang dan Line Pay yang bisa digunakan untuk melakukan transaksi pembayaran.

  • Telegram

Pengguna Telegram kini mengalami peningkatan yang sangat pesat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Aplikasi ini memiliki fungsi yang sama dengan aplikasi perpesanan lainnya. Telegram kini juga mengedapankan fitur privasi pengguna yang akan memastkan data  yang kamu miliki di enkripsi untuk menghindari dari risiko peretasan.

  • Signal

Mungkin aplikasi ini masih terdengar asing dan belum familiar, namun kini aplikasi Signal menjadi salah satu aplikasi perpesanan yang dinilai sangat aman. Signal merupakan aplikasi perpesanan dan panggilan gratis yang berfokus pada keamanan privasi. Sama dengan WhatsApp, untuk bisa menggunakan aplikasi ini kamu hanya memerlukan nomor telepon untuk bergabung.

  • WeChat

WeChat merupakan salah satu aplikasi perpesanan yang sudah ada sejak lama bahkan sebelum WhatsApp ramai digunakan. Kini WeChat sudah berkembang dan menjadi aplikasi multifungsi, termasuk bisa dilakukan untuk melakukan belanja online dan e-wallet.

  • Hi App

Aplikasi besutan PT Hello Kreasi Indonesia ini termasuk aplikasi yang masih baru. Indonesia patut bangga karena berhasil menciptakan aplikasi perpesanan yang memiliki fitur sama dengan aplikasi besar lainnya. Aplikasi yang diluncurkan pada tahun 2020 lalu ini juga memiliki fitur menarik yaitu penerjemah pesan.

Ke-5 aplikasi pengganti WhatsApp diatas bisa kamu gunakan di semua perangkat Smartphone baik Android maupun iOS. Dengan begitu, kamu tidak perlu khawatir lagi dengan data yang kamu miliki akan bocor ke pihak yang tidak bertanggung jawab. Jadi, aplikasi mana yang menarik perhatianmu?