ZONATIMES.COM, Makassar – Civitas Akademika Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menggelar Kerja Bakti Massal di seluruh lingkungan kampus ll Samata.
Aksi bersih ini dipimpin langsung oleh Prof Hamdan Juhannis, yang melibatkan seluruh elemen kampus, baik petinggi kampus, dosen dan mahasiswa.
Seperti halnya di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) terlihat, jajaran pimpinan, dosen-dosen dan mahasiswa sangat antusias dan kompak laksanakan aksi bersih di berbagai sudut fakultas.
Dekan FTK Dr. Marjuni mengatakan, bahwa aksi bersih ini merupakan bentuk perwujudan dari program Nawacita Rektor UIN Alauddin Makassar, ia juga menjelaskan bahwa aksi bersih ini setiap minggunya dilaksanakan yang melibatkan seluruh civitas akademik.
“Aksi bersih di Fakultas Tarbiyah itu setiap hari Jum’at dilaksanakan, hanya saja hari ini dilaksanakan karena baru selesai adakan PBAK dan ini juga pengelana kepada mahasiswa baru,” kata Dr. Marjuni saat ditemui Kamis (5/09/2019).
“Kita semua selalu menjaga kebersihan lingkungan kampus, khususnya di Fakultas Tarbiyah,” tambahnya.
Tak hanya itu dosen Pascasarjana ini juga menjelaskan, bahwa untuk mewujudkan fakultas yang handal, penting untuk selalu mendukung kegiatan-kegiatan positif.
“Tarbiyah punya visi, menjadikan fakultas yang handal, jadi contoh, mulai dari hal-hal kecil seperti aksi bersih ini,” terangnya.